Selasa, 02 Februari 2010

PROPOSAL KEWIRAUSAHAAN
USAHA PERCETAKAN




KATA PENGANTAR

Menghadapi pasar global tahun 2010 di berbagai bidang, membuat para pelaku usaha Indonesia mencari peluang usaha yang dapat bertahan di persaingan dunia bisnis lokal, nasional maupun internasional. Dengan meningkatkan kualitas dan kuantitas yang dimiliki oleh produk maupun jasa itu sendiri. Tidak hanya itu, pelayanan yang diberikanpun harus dapat membuat para pelanggan merasa nyaman. Pelaku bisnis harus jeli dalam melihat pangsa pasar, karena persaingan yang semakin ketat pada dunia bisnis. Ini menjadikan motivasi bagi para pemuda khususnya para mahasiswa untuk memulai suatu usaha sendiri tanpa harus bergantung pada orangtua.








Semarang, Agustus 2009


Penulis



BAB I

GAMBARAN UMUM RENCANA KEGIATAN

I. PENDAHULUAN
Jasa merupakan salah satu bidang wirausaha yang cukup menjanjikan dan cukup diminati oleh masyarakat. Disini banyak sekali usaha yang bisa ditekuni. Usaha ini bisa dijadikan sambilan dan tidak menyita waktu banyak. Selain itu resikonya pun sangat kecil dan modal yang dibutuhkan tidak besar. Modal utama yang dibutuhkan dalam usaha ini adalah kepercayaan, karena ini sangat penting. Kita juga harus bisa meyakinkan mereka dan memberikan pelayanan sebaik mungkin kepada pelanggan.
Wirausaha bidang jasa yang kami tekuni adalah jenis percetakan. Untuk percetakan misal pesanan undangan pernikahan, kami hanya perlu membeli bahan dan melakukan pelipatan, kadang pelipatannya juga bisa kita kerjakan pada orang lain atau kita suruh anak-anak kemudian kita kasih uang jajan. Sedangkan percetakannya sendiri kita serahkan atau kita kerjakan di percetakan yang sudah memiliki mesin sendiri. Hal ini kita lakukakn karena beberapa alasan antara lain: kami tidak perlu membeli alatnya , karena alatnya sangat mahal, tidak menyita waktu untuk produksi, waktu pengerjaannya lebih singkat karena menggunakan mesin, resiko kerusakannya kecil karena dikerjakan dengan mesin dan tenaga ahli. Dan biaya percetakannya murah jika dibandingkan cetak/produksi sendiri. Hasil yang kami peroleh dari usaha ini cukup menjanjikan, karena bisa sampai setengah dari harga barang. Tetapi untuk pesanan/ordera.nya tidak bisa kontinue, kadang sepi kadang ramai tergantung pada musimnya.
Usaha tersebut membuka peluang pasar yang sangat besar. Karena sangat cocok untuk mahasiswa. Selain itu usaha ini juga melatih kami untuk bersosialisasi dengan orang lain dan bisa melatih softskil. Usaha ini juga bisa membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan yang mereka perlukan dan menjadi jembatan antara produsen dan konsumen.

II.NAMA DAN ALAMAT KEGIATAN
Nama : c@hjawong Design
Alamat : Kembangarum Rt:02/III Mranggen Demak.

III. JENIS USAHA
Jasa Percetakan

IV. SIFAT JENIS USAHA
Kewirausahaan


V. ALASAN TIMBUL USAHA
- Melihat Peluang Usaha
- Meringankan beban orangtua dalam pembiayaan semasa kuliah
- Tidak perlu banyak modal dan sederhana dalam pengelolaannya
- Memanfaatkan sumber daya yang ada.
- Membuka peluang usaha yang baru
- Ingin memupuk rasa kewirausahaan

VI. POLA PENGEMBANGAN USAHA
Pengembangan bisnis jasa percetakan& konveksi ini, difokuskan pada bagian jasa pemesanan. Jangkauan pemasaran percetakan ditujukan pada masyarakat sekitar percetakan dan masyarakat umum yang akan mengadakan hajatan atau sejenisnya atau masyarakat yang membutuhkan jasa ini.

VII. TUJUAN DAN MANFAAT KEGIATAN

- Membuka usaha baru
- Melatih dan mengembangkan jiwa kewirausahaan
- Membuka wawasan kewirausahaan
- Memenuhi permintaan pasar akan Jasa percetakan dan konveksi.

















BAB II
ASPEK PEMASARAN

I. CALON PEMBELI YANG DIHARAPKAN

Masyarakat sekitar
Mahasiswa
Masyarakat umum

III.JARINGAN PASAR

Di daerah tempat tinggal
Kampus
Civitas`Akademika

IV.JANGKAUAN PEMASARAN PRODUK
Kampus
Masyarakat sekitar
Semarang dan sekitarnya

V.PERSAINGAN USAHA

Usaha ini belum banyak ditekuni oleh mahasiswa dan masyarakat umum. Apalagi hampir setiaptempat ada usaha ini. Hal ini tiodak menjadi masalah jika usaha ini dijalankan dengan sungguh-sungguh dan profesional pasti akan berhasil. Selain itu pelayanan yang memuaskan kepada konsumen juga akan memberikan nilai plus pada usaha ini.

VI.PERKIRAAN KUMULATIF PENJUALAN PRODUK
Pemesanan undangan yang di targetkan 300-1500 lembar/ order
Sedangkan pemesanan di konveksi 50 potong/ order
VII.STRATEGI PEMASARAN

Dengan menyertakan nama dan alamat usaha pada undangan yang di pesan
Menawarkan pada teman dan orang lain.
Denagn katalog
Dengan membangun networking.

VIII.PRAKIRAAN HARGA JUAL PRODUK

Untuk percetakan harga jual undangan sesuai dengan pemesanan, yang standar Rp 40.000/Pack (isi 100). Sedangkan yang bagus Rp 80.000/Pack.





















BAB III
ASPEK TEKNIS DAN PRODUKSI

I.DASAR PERTIMBANGAN PEMILIHAN LOKASI

Lokasi yang di pilih untuk usaha jasa percetakan adalah wilayah percetakan dan sekitarnya, karena peluang usaha disini sangat besar. Selain itu disana merupakan daerah yang sangat profit karena tempatnya mesih di pedesaan dan daerah kampus jadi saingan tidak terlalu banyak dan banyak masyarakat yang membutuhkan jasa tersebut.
II. KAPASITAS PRODUKSI YANG DIRENCANAKAN

Pemesanan undangan pada recetakan 1500/ orderan.

III. PENGADAAN BAHAN dan PESANAN

Pengadaan bahan di pesan dari :
Toko kertas “SANTOSO” di semarang
Tempat percetakan besar.

IV. KEBUTUHAN TENAGA KERJA

Tenaga kerja yang dibutuhkan untuk pengadaan barang 1orang, Sedangkan penjualan 2 orang. Jadi total tenaga kerja 3 orang.

V. KEBUTUHAN SARANA TRANSPORTASI

Sarana transportasi yang dibutuhkan adalah sepeda motor dilengkapi peralatan yang dibutuhkan, untuk survei, membeli bahan dan mengangkut pesanan.


BAB IV
ASPEK ORGANISASI DAN MANAJEMEN

I. STRUKTUR ORGANISASI

*) Ketua : Wredho N
Bagian Pemasaran : Barri P
Bagian Pengadaan barang : Sholikhul M

II. PENILAIAN ANGGOTA STRUKTUR ORGANISASI

Penilaian anggota didasarkan atas kemampuan anggota dalam menjalankan tugas yang diberikan. Serta keberanian dalam mengambil resiko dari tugas yang diberikan.

























BAB V
ASPEK KEUANGAN

I. KEBUTUHAN BIAYA INVESTASI
Biaya investasi yang dibutuhkan sebesar Rp. 500.000,- untuk beli bahan, biaya percetakan, transportasi dan lain-lain.
II. KEBUTUHAN BIAYA MODAL KERJA
Jumlah modal kerja awal adalah Rp. 500.000,-
III. PENJUALAN/ PENERIMAAN
Hasil pemesanan Percetakan setiap 1 pack undangan yang standar Rp 40.000,- . untuk keuntungan ½ dari harga jual. Jika pemesanan mencapai 1500 lembar, jadi keuntungan kurang lebih Rp 300.000,- / tiap pamesanan.

IV. ANALISIS KELAYAKAN USAHA :
Biaya Variabel
a.Belanja bahan = Rp 350.000,-
b.Transportasi = Rp 100.000,-
c.Lain-lain = Rp 50.000,- +
Total Biaya Produksi = Rp. 500.000,-

Jumlah biaya operasional sebesar Rp. 500.000,-. Penerimaan penjualan dengan modal kerja dan biaya operasional. Dengan demikian, untuk keuntungan percetakan adalah Rp. 200.000,- / orderan.

BAB VI
PENUTUP

Kesimpulan yang didapatkan dari analisa usaha jasa percetakan& konveksi di atas adalah dengan modal Rp. 500.000,- dihasilkan keuntungan sebesar Rp. 300.000,-/orderan. Dengan perincian yaitu keuntungan tiap eksemplar @ Rp 200/ lembar (½ dari harga undangan). Sehingga usaha ini layak untuk dijalankan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar